Kepercayaan Meningkat, KBIHu Sidratul Muntaha Jombang Rancang Program Manasik Terbaik Untuk Jamaah Calon Haji 2026

Sabtu, 2 Agustus 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Para pengurus KBIHu Sidratul Muntaha Jombang rapat penyiapan program manasik terbaik untuk para jamaah calon haji

Para pengurus KBIHu Sidratul Muntaha Jombang rapat penyiapan program manasik terbaik untuk para jamaah calon haji

Muhammadiyahjombang.com – Kepercayaan masyarakat terhadap Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh atau KBIHu Sidratul Muntaha Jombang terus meningkat.

Hal itu dibuktikan dengan semakin banyaknya masyarakat yang mendaftar ke KBIHu Sidratul Muntaha Jombang untuk mengikuti bimbingan ibadah haji tahun 2026 mendatang.

Hampir setiap hari, selalu ada saja yang datang ke kantor KBIHu Sidratul Muntaha Jombang untuk mendaftar.

Bahkan tak hanya dari Jombang saja, sebagian dari mereka juga berasal di luar kota.

Baca Juga:  MPID Muhammadiyah Jombang Ajak Generasi Muda Muslim Aktif Bermedsos Sesuai Dengan Kaidah Islam

Agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada para jamaah calon haji tersebut, Sabtu (2/8/25) siang, pengurus KBIHu Sidratul Muntaha Jombang menggelar rapat koordinasi.

Rapat yang dipimpin langsung oleh Ust Arief Sugiharto, Ketua KBIHu Sidratul Muntaha Jombang itu digelar di aula KH Muchit Djaelani.

Dalam pertemuan tersebut, mereka memeriksa kelengkapan yang telah dikumpulkan jamaah calon haji secara detail, terutama paspornya.

Baca Juga:  74 Kader Muhammadiyah Jombang Ikuti Pelatihan Jurnalistik Yang Digelar MPID

Selain itu, pengurus juga mulai menyiapkan buku panduan hingga jadwal manasik untuk satu tahun kedepan.

Program Manasik dirancang secara detail, mulai dari waktu, tempat, hingga pemateri yang akan dihadirkan.

Hal itu penting, supaya para jamaah calon haji nanti dapat mengikuti seluruh kegiatan dengan baik dan materi yang disampaikan juga bisa dipahami dengan mudah.

“Alhamdulillah saat ini jumlah jamaahnya semakin banyak, sehingga kami perlu merancang program manasik satu tahun kedepan agar dapat diikuti seluruh jamaah calon haji dengan baik dan nyaman,’ ujar Ust Arief Sugiharto.

Baca Juga:  KBIHu Sidratul Muntaha Jombang Gelar Manasik Di Asrama Haji Sukolilo Surabaya

Kepada para jamaah calon haji lain yang akan berangkat tahun 2026, KBIHu Sidratul Muntaha Jombang masih membuka kesempatan bagi mereka untuk bergabung.

KBIHu Sidratul Muntaha Jombang siap memberikan bimbingan ibadah haji dengan baik sesuai dengan sunnah Nabi.***

Penulis : Purnomo

Editor : Sultan Achmad

Berita Terkait

Ribuan Warga Meriahkan Milad ke-113 Muhammadiyah di Jombang
Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jombang Gandeng PDM Tuban Bangun Perumahan di Parimono
Jamaah Haji KBIHu Sidratul Muntaha Jombang Bagikan Mushaf Al Qur’an ke JMC
Masjid KH Ahmad Dahlan, Masjid Baru Namun Padat Dengan Kegiatan Yang Inspiratif
PD Muhammadiyah Jombang Gelar Napak Tilas ke Jogjakarta
Jamaah Calon Haji dari KBIHu Sidrotul Muntaha Jombang Diberangkatkan Terpisah
Jamaah Calon Haji Dari KBIHU Sidrotul Muntaha Jombang Mulai Kumpulkan Kopernya
Prof Dien Syamsudin Hadiri Reuni Akbar Alumni SMP dan SMA Muhammadiyah serta Alumni Jamaah Haji Muhammadiyah Jombang

Berita Terkait

Minggu, 2 November 2025 - 21:16 WIB

Ribuan Warga Meriahkan Milad ke-113 Muhammadiyah di Jombang

Sabtu, 1 November 2025 - 17:01 WIB

Pimpinan Daerah Muhammadiyah Jombang Gandeng PDM Tuban Bangun Perumahan di Parimono

Sabtu, 2 Agustus 2025 - 22:53 WIB

Kepercayaan Meningkat, KBIHu Sidratul Muntaha Jombang Rancang Program Manasik Terbaik Untuk Jamaah Calon Haji 2026

Jumat, 1 Agustus 2025 - 18:19 WIB

Jamaah Haji KBIHu Sidratul Muntaha Jombang Bagikan Mushaf Al Qur’an ke JMC

Senin, 21 Juli 2025 - 20:21 WIB

Masjid KH Ahmad Dahlan, Masjid Baru Namun Padat Dengan Kegiatan Yang Inspiratif

Berita Terbaru